• Pengertian bisnis.
- suatu lembaga bisnis adalah badan hukum yang menggunakan
dan mengkoordinir sumber-sumber ekonomi untuk menyediakan barang dan jasa yang
dapat memuaskan kebutuhan masyarakat dengan cara yang menguntungkan.
- bisnis dalah akitivitas terpadu yang meliputi pertukaran
produk atau uang yang dilakukan oleh lebih dari dua pihak dengan maksud
memperoleh manfaat atau keuntungan.
- Perusahaan adalah organisasi bisnis yang dijalankan dalam
rangka memenuhi kebutuhan dan keinginan pasar / konsumen untuk mendapatkan
keuntungan dan menjaga kelangsungan hidup sumber daya alam dan lingkungan
sosial.
- Dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat atau
konsumen, perusahaan menggunakan sumber-sumber ekonomi sebagai berikut :
a. Manusia.
b. Modal/uang.
c. Material.
d. Mesin.
e. Metode.
• Lingkungan bisnis.
- adalah semua faktor-faktor ekstrim yang mempengaruhi
perusahaan baik organisasi maupun kegiatannya.
- dikelompokkan menurut lingkungan ekonomi, industri dan
global.
• Faktor lingkungan perusahaan terdiri dari :
1. Lingkungan umum perusahaan.
a. Politik.
- terkait dengan kekuatan politik, sifat organisasi politik,
sistem kepartaian, dll yang mempengaruhi aktivitas perusahaan.
b. Sosial politik.
- struktur golongan yang ada di masyarakat dapat mempengaruhi
perkembangan perusahaan termasuk sifat dan perkembangan dari lembaga sosial.
C. Hukum.
- sistem hukum yang berlaku di suatu negara terkait dengan
aktivitas perusahaan seperti hukum perdata.
d. Perekonomian.
- sistem perekonomian akan mempengaruhi berbagai aspek
ekonomi di masyarakat seperti sistem kepemilikan perusahaan, sistem perpajakan,
sistem nilai tukar, sistem perbankan, struktur tenaga kerja produktif, tingkat
investasi, pola konsumsi, daya beli masyarakat, dll
E. Kebudayaan.
- latar belakang sejarah suatu masyarakat di mana perusahaan
beraktivitas akan berpengaruh terhadap bagaimana perusahaan menyediakan barang
dan jasa.
f. Pendidikan.
- pendidikan secara formal maupun non formal akan
mempengaruhi tingkat keahlian khusus pada masyarakat.
Teknologi.
- teknologi merupakan hal yang sangat penting baik di bidang
pertanian, perhubungan, informasi dan bidang lain.
h. Demografi.
- struktur demografi kependudukan akan dapat mempengaruhi
bagaimana ketersediaan tenaga kerja usia produktif bagi perusahaan.
Lingkungan khusus perusahaan.
- Pemasok.
- Pelanggan.
- Pesaing.
• Sistem perekonomian.
1. Kapitalisme
- kapitalis seseorang bebas untuk memiliki kekayaan, bebas
memilih dan membuat barang dan jasa.
- 4 sifat pokok kapitalis :
a. Hak milik atas barang modal/alat produksi berada di
tangan perorangan.
b. Prinsip ekonomi pasar, jadi harga ditentukan oleh
kekuatan permintaan dan penawaran (ekonomi pasar).
c. Persaingan bebas dijabarkan:
- kebebasan berdagang dan mempunyai pekerjaan.
- kebebasan untuk mengadakan kontrak.
- kebebasan hak milik.
- kebebasan untuk menghasilkan keuntungan.
d. Prinsip keuntungan, mereka hanya menjalankan usaha yang
menguntungkan, jadi tidak ada fungsi sosialnya.
2. Sosialisme.
Ciri-ciri :
- Ekonomi kesejahteraan.
- Lebih banyak sifat anjuran daripada perintah.
- Pemerintah mendorong kegiatan ekonomi.
- Nasionalisme hanya dijalankan bila pemilikan umum akan
lebih bermanfaat bagi kesejahteraan bangsa dibanding pemilikan perseorangan.
3. Fasisme.
pemerintah memiliki semua
industri, individu yang ingin
berusaha harus dapat
persetujuan / izin pemerintah
meskipun ada kebebasan memilih
tempat usaha.
4. Komunisme.
- usaha individu ditentukan pemerintah dan harus untuk
kepentingan masyarakat secara keseluruhan.
- indonesia menganut sistem perekonomian yang disebut
demokrasi ekonomi, dengan ciri-ciri sbb :
a. Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar asas
kekeluargaan.
b. Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan
menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oelh negara.
c. Bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung di dalam
dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.
d. Sumber kekayaan negara dipergunakan dengan permufakatan
lembaga perwakilan rakyat serta pengawasan terhadap kebijakan ada pada lembaga
perwakilan rakyat.
e. Warganegara memiliki kebebasan dalam memilih
pekerjaanyang dikehendaki serta mempunyai hak akan pekerjaan dan penghidupan
yang layak.
f. Hak milik perorangan diakui dan pemanfaatannya tidak
boleh bertentangan dengan kepentingan masyarakat.
g. Potensi, inisiatif dan daya kreasi setiap warganegara
dikembangkan sepenuhnya dalam batas yang tidak merugikan kepentingan umum.
h. Fakir miskin dan anak-anak terlantar dipelihara oleh
negara.
Sistem demokrasi ekonomi ini harus menghindarkan :
1. Adanya penghisapan manusia atas manusia seperti yang
terdapat dalam sistem kapitalisme.
2. Adanya sistem etatisme, inisiatif dan daya kreasi
masyarakat dimatikan oleh negara.
3. Adanya sistem monopoli yakni adanya pemusatan kekuasaan
ekonomi pada satu kelompok tertentu.
Kewirausahaan.
- Orang yang bekerja sendiri, terkadang diartikan sebagai
seorang wirausaha.
- Seorang wirausaha adalah seorang yang dengan gigih
berusaha untuk menjalankan sesuatu kegiatan bisnis agar mencapai hasil yang
dapat dibanggakan.
Karakateristik wirausahawan
1. Dorongan untuk berprestasi.
2. Bekerja keras.
3. Memperhatikan kualitas.
4. Sangat bertanggung jawab
5. Berorientasi pada imbalan.
6. Optimis.
7. Berorientasi pada hasil yang baik.
8. Mampu mengelola uang
9. Berorientasi pada uang.
Sumber: http://mahergabayu.wordpress.com/2012/07/24/pengertian-organisasi-bisnis/
Komentar
Posting Komentar